Jakarta – Panglima TNI Laksamana Yudo Margono kembali memperingatkan seluruh prajuritnya untuk bersikap netral pada Pemilu 2024.
“Salah satu bentuk nyatanya adalah dengan menurunkan baliho para bakal calon presiden (bacapres),” ujarnya, Senin (24/7/2023).
Menurut Panglima, netralitas TNI sangat penting agar penyelenggaraan pesta demokrasi tersebut berjalan lancar dan aman.
“Itu kunci utamanya,” ujar Yudo saat meninjau Latihan Gabungan TNI 2023 di Bandung, Jawa Barat.
Pernyataan Yudo menanggapi penurunan baliho seorang bacapres di Muara Teweh, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah. Pihak TNI beranggapan baliho tersebut terpasang di lahan Markas Kodim 1013 Muara Teweh.
“Tidak ada paksaan saat penurunan karena pihak Kodim telah berkoordinasi dengan sejumlah pihak,” kata Panglima. Bahkan, lanjutnya, izin pemasangan baliho yang disampaikan sebenarnya bukan di tempat tersebut.
Kenyataannya, lanjut Yudo, pihak tim sukses bacapres tersebut memasang baliho di tempat terjadinya penurunan. “Sehingga, kami terpaksa menyampaikan soal netralitas TNI,” ujarnya.

