BANGKA- Pelaku penganiayaan yang sempat viral di taman Dealova, Kota Pangkalpinang, kini dikabarkan sudah diamankan oleh aparat kepolisian, Jum’at (7/4/2023).
Sebelumnya beredar video berdurasi 40 detik yang memperlihatkan sejumlah orang, melakukan tindak penganiayaan terhadap satu orang di Taman Dealova.
Dari video tersebut terlihat sejumlah tendangan menyasar, ke tubuh korban yang sudah tergeletak tak berdaya di aspal.
Bahkan aksi pemukulan tersebut pun terhenti usai seorang ibu-ibu menghentikan aksi para pelaku, serta tangisan seorang anak berusia sekitar 5 tahun yang diduga merupakan anak korban.
Terkait hal tersebut Kapolresta Pangkalpinang Kombes Pol Gatot Yulianto saat dihubungi, mengatakan pihaknya sudah berhasil mengamankan terduga pelaku.
“Iya sudah kita amankan, saat ini sudah kita bawa ke Polda Bangka Belitung. Nanti konferensi pers disana,” ujar Kombes Pol Gatot Yulianto kepada Bangkapos.com.
Lebih lanjut dari informasi yang diterima Bangkapos.com, pihak Polda Bangka Belitung juga saat ini dikabarkan sedang melakukan pemeriksaan terhadap terduga pelaku penganiayaan.

