JAKARTA, CIN — Siang tadi terjadi dua gempa menengah dengan magnitudo diatas 5.0. Yang pertama di Tanggamus. Lampung, kemudian disusul di Kepulauan Aru, Maluku.
Gempa bumi dengan magnitudo 5.0 mengguncang perairan Kepulauan Aru pada Rabu (30/3) pukul 15.06 WIB atau 17.06 waktu setempat.
Menurut BMKG, pusat gempa berada di kedalaman 12 km di bawah permukaan laut.
Lokasinya di kordinat 4.83 derajat Lintag Selatan dan 133.83 derakat Bujur Timur atau sekitar 112 km sebelah barat laut Kepulauan Aru, Maluku.
Gempa ini tudak menimbulkan ancaman tsunami.
Beberapa menit sebelumnya, tepatnya pukul 14.44 WIB, juga dilaporkan terjadi gempa magnitudo 5.3 di wilayah Tanggamus. Lampung.
Sumber gempa berara di kedalaman 10 km. Lokasi sumber gempa berada di 89 km sebelah barat daya Tanggamus.

