MOROWALI UTARA- Sejumlah proyek Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Morowali Utara (Morut) di kecamatan Petasia Barat diduga dikuasai oleh “orang dekat” atau bisa disebut tim sukses.
Hal ini membuat beberapa rekanan angkat bicara, dan menyampaikan keluhannya kepada media beritamorut.com.
“Saya ketemu orang PU tanyakan kenapa JT dapat banyak paket, sementara kami yang lain sama sekali tidak ada. Katanya JT yang pimpin tim perjuangan di Petbar. Ini menegaskan kami berarti bukan bagian dari tim,” kata salah satu rekanan saat di konfirmasi awak media pada, Senin (18/10), Dan berjanji secepatnya akan bertemu Bupati Morut.
Dari pelusuran beberapa proyek yang sedang berjalan di kecamatan Petasia Barat, dan benar saja sejumlah perusahaan milik JT menjadi pemenang,
•Aviva karya, pekerjaan rumah dinas puskesmas Anutoluwu
•Pembangunan tanggul sungai Saldinopi desa Tiu
• Rehab SD korongkama dusun V desa Ululaa

Awak media pun mencoba melakukan konfirmasi kepada JT yang diketahui pemilik perusahaan,
“Silahkan tapi jangan ancam orang begitu bos,” tulis JT kepada awak media via pesan Whatshap pada, Senin (18/10/2021)
JT yang adalah salah satu rekanan, merasa terganggu ketika pekerjaannya ditanyakan,
Bahkan ketika di konfirmasi pekerjaan SD di Ululaa dan PKM Anuntolufu apakah benar miliknya, JT membaca pesan namum enggan menjawab,
Atur-atur proyek ala tim sukses ini kemudian memicu sejumlah rekanan mengeluhkan kebijakan PUPR.
Kepala Dinas PUPR Ferdinan Bohoh yang di konformasi awak media via pesan whatshat membaca pesan namun tidak memberikan tanggapan apapun.
Sumber : beritamorut.com

