
JAKARTA – Juru Bicara Presiden RI Fadjroel Rachman angkat bicara terkait isu perombakan atau reshuffle kabinet hari ini, Dia mengingatkan kembali tiga dari tujuh perintah kabinet yang disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada menteri-menterinya.
Perintah tersebut disampaikan Presiden RI Jokowi saat memperkenalkan jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju 23 Oktober 2019. Fadjroel menyebutkan Presiden tidak akan melindungi yang terlibat korupsi termasuk dua menteri yang tertangkap KPK, yaitu Menteri Sosial dan Menteri Kelautan dan Perikanan.
“Kemudian Presiden juga mengatakan bahwa pemerintah menghormati proses hukum di KPK,” ungkap Fadjroel dalam unggahan YouTube metrotvnews yang berjudul “Ada Reshuffle Kabinet Besar-besaran di Rabu Pon?” jelasnya pada, Selasa (22/12/2020).(BSN)

