JAKARTA – Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunam iBMKG, Rahmat Triyono dalam keterangannya mengatakan, Bahwa gempa berkekuatan Magnitudo (M) 7,1 yang mengguncang wilayah Kepulauan Dodecanese tidak berdampak ke Indonesia.
Hasil analisis BMKG menunjukkan gempa bumi ini berlangsung, Sabtu (30/10/2020), pukul 18.51 WIB. Episenter gempa terletak di koordinat 37.89 LU dan 26,84 BT, berlokasi di laut pada jarak 17 km arah barat laut Samos, Yunani pada kedalaman 10 km.
“Guncangan gempa bumi ini dirasakan di Turki, Yunani, Bulgaria dan Makedonia Utara. Gempa bumi ini menimbulkan tsunami lokal,” katanya pada, Jumat (30/10/2020).
Rahmat menambahkan, gempa bumi Magnitudo 7,1 di Kepulauan Dodecanese merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat adanya deformasi batuan kerak dangkal di area tersebut.
Menurut dia, jenis gempa bumi dangkal itu dilihat dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya.
“Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempa bumi memiliki mekanisme pergerakan sesar turun (normal fault),” pungkasnya.(MF)
#Ibnu_

