JAKARTA – Wakil Presiden (Wapres) RI KH Ma’ruf Amin saat Maulid Akbar Nabi Muhammad SAW yang diselenggarakan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) secara daring mengatakan, di era sekarang ini sulit bagi masyarakat menerapkan dan meneladani sikap Nabi Muhammad SAW.
“Sikap dan kepribadian sebagimana dicontohkan beliau Rasulullah SAW tersebut saat ini tidak mudah diterapkan dan diteladani,” ujar Wapres pada, Kamis (29/10/2020).
Wapres menduga faktor yang membuat sikap Rasulullah sulit diterapkan dan diteladani masyarakat karena era disrupsi informasi. Seakan membuat masyarakat sulit saling memberikan kepercayaan kepada pihak lain, terutama kepada pemimpin bangsa.
“Di era disrupsi informasi seperti saat ini seakan sulit menaruh kepercayaan kepada pihak lain, bahkan kepada pemimpinnya,” katanya.
Disrupsi informasi menurut Wapres memberikan beberapa dampak bagi masyarakat. Seperti halnya bingung untuk memilih informasi mana yang benar ataupun tidak benar.
“Sehingga akhirnya mereka menaruh curiga dan prasangka buruk (suudzhan) terhadap semua informasi yang sampai padanya, terutama informasi terkait kebijakan pemimpin, meskipun sebenarnya informasi tersebut benar,” tutur Wapres.
Di momen Maulid Nabi Muhammad SAW ini, Wapres pun meminta masyarakat dapat meneladani dan mencotohkkan sikap Rasulullah yang tak pernah menaruh prasangka buruk.
“Dalam kesempatan Maulidurrasul ini, mari kita sebagai umat sayyidina Muhammad mencontoh dan meneladani sifat dan karakter beliau. Sehingga kehadiran kita menjadi suluh bagi orang lain,” tukasnya.(SA)
#Ibnu_

