Presiden Jokowi Perintahkan Jajarannya Agar Vaksin Di Uji Klinis Dengan Benar

JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat membuka rapat terbatas memerintahkan jajarannya memperhatikan seksama keamanan dan efektivitas pengadaaan vaksin Covid-19 dan pelaksanaan vaksinasi. Dia meminta agar vaksin yang digunakan nantinya melalui tahapan uji klinis yang benar.

“Keamanan itu artinya kalau disuntik itu betul-betul memang sudah melalui sebuah tahapan-tahapan uji klinis yang benar. Karena kalau tidak, ada satu saja yang bermasalah nanti bisa akan menjadikan ketidakpercayaan masyarakat terhadap upaya vaksinasi ini,” katanya pada, Senin (26/10/2020).

Dia melihat bahwa keamanan dan efektivitas vaksin menjadi perhatian utama masyarakat, para pakar dan para peneliti. Untuk itu, Presiden ngin agar vaksin Covid-19 melalui tahapan yang sesuai dengan kaidah ilmiah.

“Karena itu semua tahapan sekali lagi harus melalui kaidah-kaidah scientific, kaidah-kaidah ilmu pengetahuan berdasarkan data science dan juga standar-standar kesehatan,” harapnya.

“Hati-hati jangan sampai kita tergesa-gesa, ingin vaksinasi sehingga kaidah-kaidah scientific data-data science standar kesehatan ini dinomorduakan. Tidak bisa,” ungkapnya.

Presifen Jokowi mengingatkan anak buahnya jangan sampai masyarakat menganggap pemerintah buru-buru sampai mengabaikan koridor ilmiah. Meskipun diakuinya bahwa keinginan vaksinasi dipercepat tetap ada.

“Jangan timbul persepsi bahwa pemerintah ini tergesa-gesa, terburu-buru, tanpa mengikuti koridor-koridor ilmiah yang ada. Tolong ini betul-betul kita lalui semuanya. Meskipun kita ingin dipercepat, tapi sekali lagi hal-hal tadi jangan sampai dilupakan,” pungkasnya.

#Ibnu_

Tinggalkan komentar